Halo Komunitas & Pendukung Tokenomy,
Tahun 2018 hampir berakhir, kami ingin mengambil kesempatan ini untuk berterima kasih kepada Anda atas dukungan yang telah kami terima tahun ini
Di tahun yang penuh dengan kenangan tertinggi dan terendah, kami tetap terus fokus untuk memenuhi janji kami dalam membangun platform token yang mendunia serta membina hubungan berkualitas dengan mitra strategis kami untuk mengembangkan token ekonomi yang berkelanjutan.
Kami sangat bangga untuk menyoroti beberapa pencapaian tahun ini sebagai berikut:
- Tokenomy Exchange telah aktif dan berjalan dengan 20 token yang dapat diperdagangkan dengan 4 pair trading (BTC / ETH / USDT / TEN)
- Tokenomy Launchpad telah aktif sejak Juli 2018.
- Kami telah menyelenggarakan dua token sale yang sejauh ini telah sukses (Playgame, Lyfe) dan banyak lagi proyek lainnya termasuk HARA dan XCARD, yang memungkinkan pengguna melakukan transaksi kripto melalui kartu pembayaran di Tokenomy
- Kami telah merekrut lebih banyak talenta terbaik dari perusahaan perbankan papan atas dunia dan dari mereka yang berlatar belakang teknologi sebagai manajemen senior Tokenomy
- Kami telah melakukan kerja sama yang strategis dengan TokenMarket, sebuah layanan konsultasi token terbesar di Eropa, yang bekerja dalam security token dan penasehat untuk kelembagaan
- Brand kami telah meluas dan menjangkau hingga ke Thailand, Vietnam, India, dan China melalui kemitraan dengan beberapa exchange, proyek blockchain dan komunitas investor lain
Tahun 2019 akan menjadi tahun yang lebih menyenangkan — masih banyak lagi yang harus dicapai, dan kami berharap dapat bekerja sama dengan Anda di tahun-tahun mendatang.
Atas nama seluruh tim Tokenomy, kami berharap semua yang terbaik bagi Anda di Tahun Baru.
Hormat saya,
Christian Hsieh
CEO, TOKENOMY